Selama 10 Hari Terakhir 46.639 Kendaraan Lintasi Tol Sibanceh

Gerbang Tol Sibanceh di Baitussalam Aceh Besar. Foto: tangkaplayar artikel.

Banda Aceh – Terhitung sejak 03 s/d 12 April 2024, Hutama Karya mencatat peningkatan trafik kendaraan yang masuk ke Ruas Tol Sigli – Banda Aceh sebesar 59% jika dibandingkan dengan VLL normal dengan total kumulatif 46.639 kendaraan yang melintas.

Dengan peningkatan trafik kendaraan yang besar ini, untuk mempercepat transaksi dan menghindari antrian panjang di gerbang tol Exit pengguna harus memastikan kecukupan saldo UE sebelum masuk gerbang tol.

Hutama karya melakukan antisipasi dalam mengurai antrian di gerbang tol bila terjadi antrian panjang, antara lain; Menyiagakan petugas layanan transaksi untuk bantuan taping sehingga mempercepat transaksi.

BACA JUGA:  Soal Hapus Pokir Publikasi, CEO Media Ikut Mendukung

Branch Manager Ruas Tol Sigli – Banda Aceh, Totok Masyadi mengatakan selain pengisian di booth top up juga disiagakan top up asongan untuk jemput bola ke kendaraan yang antri isi saldo UE

BACA JUGA:  Jelang Laga Liga 3, PSAB Gelar Doa Bersama

“Mengatur kendaraan yang kurang saldo ambil lajur kiri dan cukup saldo di lajur kanan sehingga memperlancar penggendara yang tertib saldo UE,”kata Totok, Sabtu 13 April 2024.

Tak hanya itu, petugas juga melakukan operasi semua kendaraan di GT entrance kendaraan masuk untuk mengisi saldo UE bagi yang akan keluar GT yang terjadi antrian panjang. Untuk mengurangi transaksi top up UE di GT tersebut.