Pemukulan Boh Likok Tandai Pembukaan Piasan Aceh Rayeuk 2023

Tarian Massal Likok Pulo Meriahkan Piasan Aceh Rayeuk

para penari ratoh Jaroe menampilkan kebolehannya pada pembukaan Piasan Aceh Rayeuk ke IV tahun 2023, di Komplek JSC, Kota Jantho, Aceh Besar, Jumat (22/12/2023). foto: dok DKAB

Aceh Besar – Pemukulan boh likok semacam alat musik dari bambu yang dipakai para penari likok pulo, menandai pembukaan secara resmi Piasan Aceh Rayeuk 2023 di Pelataran JSC, Jumat sore (22/12/2023.

Boh likok tersebut dipukul bersama dipimpin oleh  Sekda Kabupaten Aceh Besar, Drs Sulaimi, M.Si, mewakili pejabat Bupati Aceh Besar di dampingi oleh segenab unsur Forkopimda Aceh Besar dan Pj Ketua PKK Aceh Besar Cut Rezky Handayani SIP MM, Ketua DWP Aceh Besar.

Dalm sambutan pj Bupati yang dibacakan oleh Sekda Sulaimi, berharap agar Piasan seni dimaksud dapat mendorong semnagat generasi muda Aceh Besar untuk mencintai Seni Tradisi.

BACA JUGA:  Gala Siswa Pelajar Tingkat SMP Aceh Besar Dibuka

“Hadirnya Piasan Seni ini , kita harapkan dapat mendorong semnagat generasi muda Aceh Besar dalam mencintai Seni Tradisi,” kata Sekda Sulaimi.

Sebelumnya laporan panitia yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Besar, Bahrul Jamil, S.Sos, M.Si, menyebutkan piasan Aceh Rayeuk 2023 ini akan menggelar sejumlah kegitan seni dan budaya.

Piasan Aceh Rayeuk digelar mulai tanggal 22 Desember hingga 24 Desember 2023 dan diikuti oleh para pelaku Seni, Budaya, UMKM se kabupaten Aceh Besar.

Adapun Agenda Piasan Aceh Rayeuk tersebut yaitu, penampilan Seni tradisi, panggung hiburan, lomba masak kuah belangong sekaligus maulid akbar yang didukung oleh seluruh instansi di Kabupaten Aceh Besar dan pameran karya UMKM.